Indahnya Gili Kapal di Lombok timur, Surga Kecil Yang Timbul Tenggelam -->
Rabu, 23 April 2025

Header Menu

Indahnya Gili Kapal di Lombok timur, Surga Kecil Yang Timbul Tenggelam

Gili Kapal, Surga Kecil Yang Timbul Tenggelam....
Indonesia itu memang indah kawan! Gak ada habisnya!

Kita tidak akan pernah tahu apa yang akan kita dapatkan saat menjelajahi negeri ini. Selalu saja ada kejutan-kejutan menarik. Setiap kali kita menjelajah, ada saja “hidangan” yang berbeda dan memiliki “rasa” khas tersendiri.

Salah satu contohnya adalah pulau atau gili yang berada di perairan antara Lombok dan Sumbawa Barat satu ini.

Gili Kapal nama pulau kecil yang cantik ini. Gili Kapal terletak kurang lebih sekitar 20-30 menit dari Gili Kondo dengan menggunakan perahu motor. Pulau ini terletak di daerah Sambelia Timur, Lombok Timur. Dari Mataram, saya dan teman bersepeda motor kesana.

Dibutuhkan waktu kurang lebih 2 – 2,5 jam perjalanan dengan menggunakan sepeda motor untuk bisa sampai ke dermaga penyeberangan ke pulau ini. Nama dermaganya adalah Dermaga Gili Lampu.

Disana kami menyewa perahu motor dengan tarif Rp 200 ribu untuk berkeliling beberapa pulau. Selain Gili Kapal, hari itu kami juga bermain di perairan beberapa pulau disekitarnya yakni Gili Kondo, Gili Bidara dan Gili Petagan.

Awalnya Gili Kapal ini tidak masuk dalam agenda jalan-jalan saya kali ini. Bahkan saya sendiri tidak tahu dengan keberadaan pulau ini. Tapi akhirnya kami singgah juga karena ajakan teman yang kebetulan orang asli Lombok. Dia begitu penasaran dengan pulau kecil ini. Katanya sudah berkali-kali ingin ke gili satu ini, tapi baru kesampaian sekarang.

Memang pulau ini tidak setiap saat bisa dikunjungi karena pulau ini timbul tenggelam seiring pasang surutnya air laut. Beruntung sore itu air laut sedang surut sehingga kami berdua dapat menyaksikan hamparan pasir putih pulau ini.

Arus air disekitar pulau sore itu cukup deras dan bergerak melawan perahu kami, sehingga abang tukang perahunyapun terpaksa menepikan perahu agak jauh ke tengah laut setelah terlebih dahulu menurunkan kami berdua. Setelah menginjakkan kaki di pulau ini, kami berduapun menghabiskan waktu berfoto-foto.

Disekeliling pulau ini terhampar pemandangan gradasi warna air laut yang cantik dan menawan. Kalau kita menghadap ke barat maka kita akan menyaksikan gagahnya Gunung Rinjani.
Menghadap ke Timur, maka kita akan menyaksikan hamparan laut dan pulau-pulau di Sumbawa Barat.

Hmmm…Inilah Gili Kapal. Bagaimana?
Selamat menjelajahi Indonesia yang penuh dengan kejutan keindahan! :)

Nantikan terus tulisan-tulisan tentang Lombok, “Sang Mutiara Timur” yang kaya akan wisata pulau, laut dan pantai…

KOLAM RENANG RAKSASA DAN TERUMBU KARANG

Seperempat bagian dari Gili Kapal tidak ditumbuhi terumbu karang, so kamu bisa dengan bebas berenang tanpa khawatir nyangkut atau merusaknya. Tiga perempat bagian pulau ini adalah lingkaran taman bawah laut dengan terumbu karang yang menakjubkan. Sebuah tempat menghabiskan waktu yang tepat dengan variasi soft coral dan hard coral yang masih sehat.
Kolam renang yang indah di Gili Kapal Lombok
Kolam renang raksasa di gili kapal (via) yulianabq.wordpress.com
Belajar free diving dan Fun Diving di Gili Kapal Lombok
belajar free diving dengan gaya yang aneh-aneh tapi membuat kami happy (via) yulianabq.wordpress.com
Terumbu Karang Cantik di Gili Kapal
the Coral by Marlina (c) caderabdul.wordpress.com
Terumbu Karang Cantik di Gili Kapal
the Coral by Marlina (c) caderabdul.wordpress.com
Terumbu Karang Cantik di Gili Kapal
Karang-Karang Gili Kapal by Marlina (Lombok Backpacker)
Terumbu Karang Cantik di Gili Kapal
Ikan Badut sembunyi by Marlina Lombok Backpacker
Terumbu Karang Cantik di Gili Kapal
Nemo Hitam by Marlina Lombok Backpacker
Terumbu Karang Cantik di Gili Kapal
Ikan Badut/Nemo by Marlina Lombok Backpacker
Terumbu Karang Cantik di Gili Kapal
Terumbu Karang yang sehat di Gili Kapal (c) yulianabq.wordpress.com
Terumbu Karang yang cantik di Gili Kapal Lombok
Terumbu Karang Cantik di Gili Kapal (c) caderabdul.wordpress.com

RUTE MENUJU GILI KAPAL

Secara administratif, Gili Kapal berada di wilayah perairan desa Sambelia Timur, Lombok Timur. Rute menuju Gili Kapal jika ditempuh menggunakan perahu motor hanya menghabiskan waktu sekitar 20 menit. Jika kamu berangkat dari kota Mataram, maka akan menghabiskan waktu kurang lebih selama 2.5 jam perjalanan untuk sampai di dermaga penyeberangan Gili Lampu.
Dari Dermaga Penyeberangan Gili Lampu, kamu bisa men-charter perahu motor dengan kisaran biaya IDR 200.000 untuk mengelilingi beberapa pulau sekaligus, biasanya rutenya adalah Gili Kondo lalu menuju ke Gili Bidara, Gili Petagan dan terakhir mampir di Gili Kapal. Gili cantik ini biasanya tidak masuk dalam daftar rute boatman, kecuali jika kamu sedang beruntung dan air laut sedang surut.
Keindahan Wisata Gili Kapal di Lombok Timur
View Gili Kapal dari Perahu (c) viewindonesia.com
Lokasi Gili Kapal Lombok Timur
View Gili Kapal dari Perahu (c) viewindonesia.com
Indahnya Gili Kapal di Lombok Timur
View sisi Timur Gili Kapal dengan latar Pulau Sumbawa (c) viewindonesia.com

rute perjalanan menuju gili kapal dan gili kondo lombok timur
Gili Kapal dari Atas Perahu (c) viewindonesia.com
Arus air di sekeliling pulau kecil ini lumayan deras dengan gradasi warna biru muda air laut yang mempercantik suasana, dengan latar Gunung Rinjani di sisi barat dan hamparan pulau-pulau yang berada di Pulau Sumbawa Barat.

Apapun sebutannya, Pulau Lombok dengan Gili Kapal-nya sangat memikat untuk kamu kunjungi karena pesona-nya luar biasa. So, sependapatkan kamu jika Gili Kapal memang memikat hati? atau ingin membuat sebutan sendiri?
Hmmm, tertarik mengunjungi pulau cantik nan eksotik ini?
Jika kamu ada planning ke Gili Kondo, jangan lupa untuk mampir dan mengabadikan moment indah kamu di Gili Kapal ya. Selamat menjelajah Lombok yang penuh dengan kejutan kejutan cantiknya. Yuk angkat ransel, pasang erat diantara kedua lenganmu dan langkahkan kaki menuju Lombok yang Indah.
Nantikan terus tulisan lain tentang Lombok "Sang Mutiara dari Timur" yang terkenal dengan keindahan pantai pasir merica dan gili-gili nya yang indah yaa.


#GiliKapal #GiliKondo #GiliLombok #GiliIsland #PulauKecil #Lombok #LombokIndonesia #LombokIsland #PulauLombok #PulauGili #PulauKecil #DonkAyoKeLombok #JanganKeLombokNantiNggakMauPulang  
sumber: wisatalombok.com 

Loading